Tapi apakah Anda tahu kalau CV juga sering dipakai untuk mencari calon pasangan? Adat menggunakan CV untuk mencari pasangan menjalin kehidupan rumah tangga itu berdasar dari Al Quran.
Menurut Kementerian Agama (Kemenag), lebih dari 230 juta orang atau setara dengan sekitar 86% orang di Indonesia beragama Islam. Oleh karena itu tidak heran mengapa praktek menggunakan CV Taaruf sering dilihat.
Pada artikel ini, kami akan memberitahu Anda cara menulis CV Taaruf secara syariat Islam. Lalu kami akan memberi Anda contoh CV Taaruf yang menarik serta memberi tips cara menulisnya dengan baik. Setelah mengikuti panduan kami, kami yakin Anda akan mendapatkan pasangan hidup dengan cepat!
Daftar isi
Apa Itu Sebuah CV Taaruf?
Sebelum Anda belajar cara membuat CV Taaruf, ada baiknya Anda kenali dulu apa itu Taaruf sebenarnya.
Taaruf sendiri berasal dari sebuah kata bahasa Arab, yaitu arafa. Kata ini memiliki arti “mengenal”. Jadi, CV Taaruf bisa diartikan sebagai CV berkenalan.
Biasanya, proses perkenalan sebelum menikah disebut sebagai fase “pacaran”. Ini adalah waktu dimana Anda dan pasangan semakin dekat dan kenal dengan satu sama lain. Akan tetapi, di mata agama Islam hubungan pacaran itu tidak diakui.
Alasannya adalah karena berpacaran seringkali terlihat sebagai hubungan tidak serius yang kemungkinan besar tidak akan berakhir ke pernikahan. Buktinya, jarang sekali orang akan menikahi pacar pertama mereka.
Jadi berdasarkan syariat Islam, yang namanya pernikahan itu harus lebih didahului oleh Taaruf, bukan pacaran. Proses Taaruf juga bukan hanya perkenalan biasa, dan Al Quran telah dengan jelas menyatakan apa saja ciri – ciri Taaruf yang baik:
- Tidak bersentuh atau memiliki hubungan fisik
- Tidak berduaan dengan lawan jenis (khalwat)
- Menutup aurat dan menjaga kebersihan mata & hati
- Menjaga ucapan yang baik
Nah, untuk berkenalan dan melakukan Taaruf, yang sering orang lakukan adalah membuat CV. Ini bukan sesuatu yang diharuskan ya; Anda juga bisa melakukan Taaruf secara langsung. Tapi, kami sangat sarankan Anda membuat saja CV Taaruf karena akan membuat proses berkenalan lebih sederhana dan tetap mengikuti Sunnah.
CV Taaruf pada dasarnya itu cukup mirip loh dengan CV lamaran kerja. Dokumen ini akan berisi berbagai informasi tentang diri Anda termasuk data diri, pengalaman kerja, serta latar belakang edukasi.
Bedanya CV Taaruf dengan resume untuk melamar kerja adalah adanya informasi – informasi yang sangat pribadi. Ini termasuk kriteria calon pasangan yang Anda inginkan, aktivitas dan hobi Anda, profil keluarga, rencana setelah menikah, dan lain sebagainya.
Tujuan untuk mencantumkan semua informasi semacam ini adalah agar calon pasangan dapat mengenal Anda secara dalam. Setelah itu, dia dapat memutuskan apakah ingin lanjut ke fase berikutnya dan berjalan ke arah pernikahan.
Contoh CV Taaruf Yang Mengikuti Syariat Islam
Isi sebuah CV Taaruf cukup fleksibel dan bisa berbeda – beda. Namun secara umum, ada sejumlah komponen – komponen penting yang perlu Anda tulis.
Ini termasuk profil diri, pengalaman kerja, riwayat pendidikan, kriteria fisik dan non fisik pasangan, profil keluarga, aktivitas dan hobi, gambaran diri, visi misi pernikahan, dan rencana setelah menikah.
Berikut adalah sebuah contoh CV Taaruf yang baik dan benar:
Danudara Ridwan Junardi
Nama Panggilan: Danu Status: Belum Pernah Menikah Pekerjaan: Guru SMA Agama: Islam Suku: Sunda Nomor Telepon: 0812xxxxxxGambaran Diri
Pengalaman Kerja |
Tmpt & Tgl Lahir: Bogor, 2 Mei 1991 Email: Danujunardi@gmail.com Domisili: Jakarta Barat Instagram: @danudara758 Riwayat Penyakit: Tidak ada Golongan Darah: BAktivitas Dan Hobi
Riwayat Pendidikan |
Guru Les
Wall Street Academy
2013 – 2017
Profil Keluarga
Ayah | Ibu | Kakak Perempuan | Adik Laki – Laki |
Bambang Junardi | Siti Tukiyem | Sinta Junardi | Abdul Junardi |
Kriteria Pasangan
- Tinggi maksimum 170 cm
- Umur 25 – 30
- Bergama Islam
- Suka anak – anak
Visi Dan Misi
- Visi: Menjadi suami bertanggung jawab yang bisa bertindak sebagai kepala keluarga yang baik.
- Misi: Bekerja keras untuk mencari nafkah dan memenuhi keperluan keluarga.
Rencana Setelah Menikah
Karir: Terus menjalani karir sebagai seorang guru, dan akan mencoba membuat bisnis sampingan.Keturunan & Pendidikan Anak: Ingin memiliki 2 anak. Kedua anak akan dibimbing pendidikannya oleh orang tua sampai tingkat SMA. |
Pekerjaan Istri: Mengurus rumah dan anak, boleh bekerja saat semua anak sudah SMA.Keuangan Rumah Tangga: Diatur bersama – sama. |
Cara Menulis CV Taaruf Yang Mengikuti Syariat Islam
Setelah melihat contoh di atas, sekarang sudah ada gambaran kan bagaimana tampak sebuah CV Taaruf. Sekarang Anda sudah siap membuatnya.
Tapi sebelum mulai menulis, pastikan Anda sudah tahu dan mengerti apa saja bagian – bagian yang diperlukan. Seberapa lengkap dokumen Anda tentu saja berdampak besar pada peluang Anda untuk mendapatkan pasangan. Jika CV Taaruf Anda memiliki banyak informasi yang hilang, kemungkinan besar semua calon yang membaca akan menolak Anda.
Untuk menghindari skenario seperti itu, pastikan Cv Taaruf Anda memiliki komponen – komponen berikut:
- Profil Diri yang lengkap berisi data diri dan info kontak
- Aktivitas Dan Kebiasaan Sehari – Hari
- Gambaran Diri yang termasuk gambaran fisik dan kepribadian
- Profil Keluarga inti Anda
- Pengalaman Kerja Dan Pendidikan Anda secara singkat
- Kriteria Pasangan ideal yang Anda inginkan
- Visi Dan Misi pernikahan secara garis besar
- Rencana Setelah Menikah
Format Penulisan Yang Ideal
Sama seperti resume melamar kerja, CV Taaruf juga harus memiliki aspek visual yang bagus. Dokumen ini perlu terlihat rapi dan mudah untuk dibaca agar Anda bisa memberi kesan pertama yang positif pada calon pasangan Anda.
Cara terbaik untuk memastikan CV Taaruf berpenampilan ideal adalah dengan menerapkan format tulis yang tepat. Berikut adalah rekomendasi format tulis kami untuk CV Taaruf:
- Ukuran Font: ukuran font yang pas diperlukan untuk memastikan CV Taaruf Anda mudah dibaca. Idealnya, ukuran font yang digunakan sekitar 11 – 12 pt untuk teks biasa dan 14 pt untuk teks header.
- Bentuk File: menyimpan file dalam bentuk PDF lebih baik dari pada bentuk Word. Ini karena isi file Word sering kali berantakan saat dibuka dengan versi Word berbeda.
- Jenis Font: jenis font yang bagus adalah yang mudah untuk dimengerti dan terlihat rapi. Beberapa jenis font yang sering digunakan untuk CV Taaruf termasuk Lato, Times New Roman, dan Verdana.
- Margin: penggunaan margin adalah sesuatu yang wajib untuk membuat dokumen terlihat rapi. Rekomendasi kami adalah menerapkan margin 1 inci pada tiap sisi CV.
- Panjang Dokumen: sebenarnya tidak ada persyaratan khusus mengenai panjang CV Taaruf. Namun, kami sarankan Anda memuat seluruh informasi ke dalam satu halaman A4 saja agar pembaca dapat memprosesnya dengan lebih baik dan lebih cepat.
- Jarak Antar Baris: jangan lupa untuk menerapkan jarak antar baris yang cukup agar dokumen Anda tidak terlihat padat. Jarak antar baris ideal adalah 1 – 1,15 pt.
Perkenalkan Diri Dengan Memberi Data Diri Di Profil
Untuk memulai CV Taaruf Anda, bagian pertama yang harus Anda tulis adalah profil diri, atau juga bisa disebut biodata Taaruf. Komponen ini memiliki sejumlah informasi pribadi yang ditemukan dalam CV pada umumnya, tapi juga berisi hal – hal lain yang biasanya tidak diperlukan untuk melamar kerja.
Tujuan komponen ini adalah untuk memberi tahu data diri Anda kepada calon pasangan dan keluarganya. Dengan begitu, mereka bisa mulai mengenal siapa diri Anda secara mendasar.
Dalam profil biodata CV Taaruf, ada sejumlah hal yang perlu Anda masukkan termasuk:
- Nama lengkap Anda sesuai KTP
- Nama panggilan
- Tempat dan tanggal lahir
- Status pernikahan (lajang, janda, duda, cerai, dan lain – lain)
- Pekerjaan
- Agama
- Suku
- Nomor Telepon aktif
- Email yang sering digunakan
- Domisili tempat tinggal
- Riwayat penyakit (cacat fisik, cacat mental, penyakit berat, dan lain – lain)
- Golongan darah (opsional)
- Profil media sosial (opsional)
Berikut merupakan contoh profil CV Taaruf yang ditulis dengan benar:
Danudara Ridwan Junardi
Nama Panggilan: Danu Tmpt & Tgl Lahir: Bogor, 2 Mei 1991 Status: Belum Pernah Menikah Pekerjaan: Guru SMA Agama: Islam Suku: Sunda |
Nomor Telepon: 0812xxxxxx Email: Danujunardi@gmail.com Domisili: Jakarta Barat Instagram: @danudara758 Riwayat Penyakit: Tidak ada Golongan Darah: B |
Apakah Perlu Menambah Foto?
Tentu saja! Saat mengirim CV Taaruf, Anda perlu melampirkan foto diri Anda di profil CV. Tujuan untuk melakukan hal ini cukup jelas: agar calon pasangan mengetahui bagaimana penampilan diri Anda.
Saat memilih foto untuk ditaruh di CV Taaruf, gunakan foto terbaru Anda (maksimum diambil dalam waktu 1 tahun terakhir). Pastikan muka Anda terlihat jelas pada foto, tanpa adanya menggunakan aksesoris seperti kacamata, masker, atau topi.
Foto yang digunakan juga harus terang agar bisa dilihat dengan mudah. Terakhir, saat memilih ukuran foto, kami sarankan untuk menggunakan ukuran 300 dpi atau 4 x 6. Ini adalah ukuran pas foto optimal.
Jelaskan Riwayat Pendidikan Dan Pengalaman Kerja Anda
Sama seperti pada CV lamaran kerja, pendidikan dan pengalaman kerja itu sangat krusial bagi CV Taaruf.
Di sini, Anda perlu menulis semua pendidikan formal dan non – formal Anda. Komponen ini menunjukkan seberapa berpendidikan diri Anda dan merupakan kriteria seleksi yang akan dipakai calon pasangan Anda.
Anda tidak perlu menjelaskan riwayat edukasi secara panjang lebar; cukup sebut 1 atau 2 prestasi. Tidak menyebut juga tidak masalah. Yang harus ditulis untuk bagian pendidikan adalah nama sekolah / universitas, ijazah atau jurusan yang didapat, dan periode menempuh pendidikan.
Setelah menulis pendidikan yang pernah ditempuh, Anda juga perlu menulis pengalaman kerja Anda. Komponen ini dibuat untuk membantu calon pasangan lebih mengenal masa lalu Anda. sama seperti riwayat pendidikan, tidak diperlukan untuk menjelaskan panjang lebar. Anda hanya perlu menulis tempat bekerja, posisi yang dipegang, dan periode Anda bekerja.
Di bawah ini adalah contoh komponen pengalaman kerja dan edukasi yang ditulis secara baik:
Pengalaman Kerja Guru SMA Jakarta International School 2017 – Sekarang |
Riwayat Pendidikan Universitas Bina Nusantara S1 Matematika 2009 – 2013 |
Guru Les
Wall Street Academy
2013 – 2017
Yakinkan Pembaca Dengan Menambah Gambaran Bentuk Fisik, Hobi, Dan Aktivitas Anda
Komponen yang berikut ini cukup mudah dan terus terang. Anda akan menulis deskripsi diri, hobi Anda, serta aktivitas sehari – hari.
Dengan ini, calon pasangan dapat melihat apakah dirinya cocok dengan diri Anda. Deskripsi diri juga bisa membantu calon untuk mendapatkan gambaran yang lebih baik mengenai diri Anda.
Nah, untuk gambaran fisik tentu saja ada banyak hal yang bisa ditulis. Berikut adalah sejumlah contoh:
- Tinggi badan
- Berat badan
- Warna kulit
- Warna rambut
- Kepribadian
- Dan lain sebagainya
Berikut adalah penulisan gambaran diri dan aktivitas yang menarik
Gambaran Fisik
|
Aktivitas Dan Hobi
|
Ungkapkan Profil Keluarga Anda
Dalam pernikahan, yang tergabung bukan hanya Anda dan istri / suami, tapi juga masing – masing keluarga. Seberapa cocok keluarga Anda dan pasangan bermain peran dalam keputusan untuk menikah atau tidak. Karena itu, pada CV Taaruf juga biasanya ditulis sebuah profil keluarga.
Anda boleh menulis profil keluarga secara sederhana atau dengan lebih terperinci. Kalau ingin menulis yang lebih detail, Anda bisa menaruh 1 atau 2 bullet info menarik untuk masing – masing anggota keluarga. Tapi karena komponen ini sebenarnya tidak sepenting bagian – bagian lain CV Taaruf, hal tersebut tidak diharuskan.
Di bawah ini terdapat contoh profil keluarga CV Taaruf yang simpel:
Ayah | Ibu | Kakak Perempuan | Adik Laki – Laki |
Bambang Junardi | Siti Tukiyem | Sinta Junardi | Abdul Junardi |
Beri Tahu Kriteria Calon Pasangan Ideal
Pernikahan adalah sesuatu yang berjalan dua arah. Sang pria dan wanita harus sama – sama puas dan menyukai satu sama lain. Jika tidak, kehidupan rumah tangga nantinya tentu saja tidak akan bahagia dan kemungkinan besar dapat berakhir dalam perceraian.
Oleh karena itu, pada CV Taaruf Anda juga harus menulis kriteria pasangan ideal Anda. Jika pembaca merasa kriteria cocok dengan dirinya, baru akan dilanjutkan proses pendekatan. Ada beberapa hal berbeda yang bisa Anda tulis pada bagian ini, termasuk:
- Tinggi badan minimum / maksimum
- Berat badan minimum / maksimum
- Pekerjaan ideal
- Kepribadian ideal
- Umur ideal
- Agama ideal
- Suku ideal
- Warna kulit ideal
- Warna rambut ideal
- Warna mata ideal
- Bentuk tubuh ideal
- Dan lain – lain
Di bawah ini adalah contoh kriteria pasangan ideal pada sebuah CV Taaruf:
- Tinggi maksimum 170 cm
- Umur 25 – 30
- Bergama Islam
- Suka anak – anak
Masukkan Juga Visi Dan Misi Pernikahan Anda
Guna sebuah CV Taaruf bukan hanya untuk perkenalan biasa, tapi agar Anda dan calon bisa menuju ke tahap pernikahan. Jadi jelas Anda perlu menulis visi dan misi pernikahan Anda.
Apa itu visi dan misi?
Visi merupakan sebuah tujuan yang ingin Anda capai lewat pernikahan. Anda bisa menulisnya secara spesifik atau secara garis besar. Sedangkan itu, misi adalah usaha atau hal yang akan Anda lakukan untuk bisa mencapai visi Anda. Misi harus ditulis dengan sedikit lebih spesifik ketimbang visi.
Berikut merupakan contoh visi dan misi pernikahan seorang pria:
- Visi: Menjadi suami bertanggung jawab yang bisa bertindak sebagai kepala keluarga yang baik.
- Misi: Bekerja keras untuk mencari nafkah dan memenuhi keperluan keluarga.
Jangan Lupa Informasikan Rencana Anda Setelah Menikah
Setelah jenjang pernikahan, Anda dan suami / istri baru Anda akan bersama – sama membangun sebuah rumah tangga. Oleh sebab itu Anda perlu menulis apa saja rencana Anda setelah menikah
Dengan begitu, calon pasangan bisa melihat apakah keinginan dan rencana kalian berdua sama. Lewat menulis rencana setelah menikah Anda juga bisa menunjukkan betapa seriusnya diri Anda untuk berjalan ke atas pelaminan.
Ada sejumlah poin – poin yang dapat Anda tulis untuk bagian ini. Apa info dan berapa banyak yang akan tulis cukup fleksibel. Berikut adalah beberapa hal yang bisa Anda tulis di bagian rencana setelah menikah:
- Karir: apa rencana karir Anda kedepannya. Apakah lanjut di pekerjaan Anda sekarang? Mengubah profesi? Membuka usaha?
- Pekerjaan Suami / Istri: apa yang Anda ingin suami atau istri Anda lakukan nanti. Apakah untuk bekerja? Apakah mengurus anak dan rumah? Apakah tidak ada preferensi tertentu?
- Keturunan Dan Pendidikan Anak: apa rencana Anda untuk urusan anak – anak. Berapa anak yang Anda harapkan? Sampai kapan akan dibimbing pendidikannya?
- Keuangan Rumah Tangga: bagaimana pengelolaan uang keluarga akan diatur. Apakah bersama? Apakah hanya suami atau istri yang mengatur? Apakah mengatur uang masing – masing?
- Target jangka pendek dan panjang: apa yang ingin Anda kejar dalam waktu 5 tahun kedepan dan selebihnya. Apakah membeli rumah? Apakah mengirim anak kuliah di luar negeri? Apakah mendapatkan promosi? Apakah berjalan – jalan ke luar negeri?
Berikut ada contoh penulisan komponen ini yang betul:
Karir: Terus menjalani karir sebagai seorang guru, dan akan mencoba membuat bisnis sampingan. |
Keturunan & Pendidikan Anak: Pekerjaan Istri: |
Mengurus rumah dan anak, boleh bekerja saat semua anak sudah SMA.
Ingin memiliki 2 anak. Kedua anak akan dibimbing pendidikannya oleh orang tua sampai tingkat SMA. |
Keuangan Rumah Tangga: Diatur bersama – sama. |
Tips Menulis CV Taaruf Yang Lebih Baik
Anda ingin mengoptimalkan CV Taaruf Anda? Yok ikuti kiat – kiat kami yang berikut:
- Jangan berbohong atau melebih – lebihkan. Ada baiknya Anda menulis secara jujur dan menunjukkan pada calon pasangan diri Anda yang sesungguhnya. Jika Anda berbohong, kemungkinan besar calon pasangan Anda akan mengetahuinya suatu hari nanti.
- Kirim juga foto keluarga. Saat mengirim CV Taaruf ke calon suami atau istri, Anda juga bisa melampirkan sebuah foto keluarga Anda.
- Pastikan Anda mengecek kembali CV Taaruf Anda sebelum mengirim. Coba lihat apakah semua informasi sudah tepat dan apakah ada typo tulis. Anda bisa melakukan hal ini dengan meminta orang lain membaca dokumen atau dengan menggunakan software pengecek tata bahasa dan ejaan.
Rangkuman Panduan
- Tulis profil diri Anda selengkap – lengkapnya
- Berbeda dengan cv kerja, Anda tidak perlu menjelaskan edukasi dan pengalaman kerja dengan terperinci
- Pastikan Anda hanya menulis anggota keluarga inti
- Tarik perhatian calon pasangan dengan menulis gambaran diri dan hobi Anda yang menarik
- Jangan lupa mencantumkan foto terbaik Anda
- Tulis kriteria fisik dan non fisik calon pasangan ideal Anda
- Pastikan untuk menulis rencana setelah menikah
FAQ
Apakah CV Taaruf Hanya Untuk Pria?
Jawaban singkatnya adalah tidak. CV Taaruf sebenarnya ada dua macam: CV Taaruf Akhwat dan CV Taaruf Ikhwan. CV Taaruf Akhwat adalah nama CV yang dibuat oleh seorang perempuan untuk mencari suami, sedangkan CV Taaruf Ikhwan merupakan sebutan Cv yang dibuat para laki – laki untuk mencari calon istri.
Apakah CV Taaruf Harus Diperbarui?
Tentu saja! Mayoritas informasi yang terdapat pada sebuah CV Taaruf bisa berubah secara cepat. Ini termasuk pengalaman kerja, berat dan tinggi badan, informasi kontak, dan bahkan hal – hal yang lebih “permanen” seperti kriteria pasangan ideal dan hobi. Alhasil, Anda perlu sering – sering memperbarui CV Taaruf Anda ya!